Kelas 5 Tema 1 Subtema 2 Pembelajaran 4

 

Bismillahirrohmanirrohim
Assalamualaikum wr. wb.

Selamat pagi ananda siswa kelas 5D, semoga selalu sehat dan tetap semangat belajar dari rumah. Hari ini kita akan kembali belajar pembelajaran tematik Tema 1 Subtema 2. Disimak ya, materi pelajaran berikut!

TEMA 1. ORGAN GERAK HEWAN DAN MANUSIA
SUBTEMA 2. MANUSIA DAN LINGKUNGAN
MUATAN : PPKn(KD 3.1),  IPS (KD 3.1)

Pembelajaran 4 

Indonesia dikaruniain keragaman kenampakan yang luar biasa. Setiap daerahnya memiliki kenampakan yang khas dan berbeda dengan daerah lain. Terdapat dua macam kenampakan, yaitu kenampakan alam dan kenampakan buatan. 

Kenampakan alam adalah segala sesuatu yang terjadi secara alami yang disebabkan oleh peristiwa alam. Contohnya ada gunung, bukit, dataran tinggi, dataran rendah, rawa, laut, sungai, dan danau.

Kenampakan buatan adalah segala sesuatu yang ada di alam dan terbentuk dengan campur tangan manusia. Contohnya sawah, kebun, bandar udara, pelabuhan, jembatan, dan waduk.

Bentang alam Indonesia yang beraneka ragam tersebut dipengaruhi oleh keadaan iklim. Iklim adalah keadaan rata-rata cuaca pada suatu wilayah dalam jangka waktu yang relatif lama. Cuaca adalah keadaan suhu udara, tekanan udara, curah hujan, angin, dan sinar matahari pada waktu pendek dan tempat tertentu.

Letak astronomis Indonesia yang berada di wilayah tropis membuat Indonesia beriklim tropis. Ciri iklim tropis adalah suhu udara yang tinggi sepanjang tahun dengan rata-rata sekitar 27 derajat celcius, tidak ada perbedaan yang jauh antara suhu musim hujan dengan suhu pada musim kemarau, dan lamanya siang dan malam hampir sama yaitu 12 jam.

Indonesia juga sangat kaya akan keragaman flora dan fauna. Keanekaragaman hayati di Indonesia termasuk ke dalam tiga besar di dunia bersama dengan Brazil di Amerika Selatan dan Zaire di Afrika. Jumlah spesies tumbuhan di Indonesia mencapai lebih dari 8000 spesies yang sudah teridentifikasi dan jumlah spesies hewan mencapai 2215 spesies yang terdiri atas burung, reptil, mamalia, dan serangga. 

Flora adalah segala macam jenis tanaman atau tumbuhan. Amatilah tabel persebaran flora di Indonesia berikut ini

Bentang alam yang bervariasi dan luas yang terpisahkan ke dalam pulau-pulau juga membuat beragamnya fauna di Indonesia. 

Menurut coraknya, fauna Indonesia dikelompokan menjadi tiga, yaitu Fauna Bagian Barat, Fauna Bagian Tengah, dan Fauna Bagian Timur. Fauna Bagian Barat dan Tengah dipisahkan oleh Garis Wallace. Fauna Bagian Timur dan Tengah dipisahkan oleh Garis Weber.

Amatilah perbedaan jenis fauna di Indonesia pada tabel berikut ini!

Kita tidak boleh memanfaatkan kekayaan potensi alam yang dimiliki Indonesia secara sembarangan. Ada sebagian kekayaan alam yang tidak bisa diperbarui, misalnya bahan tambang seperti emas, batu bara, dan minyak bumi. Bahan-bahan tersebut memiliki keterbatasan jumlah yang suatu saat akan habis. Dalam pemanfaatan kayu hutan kita juga tidak boleh menebang pohon dan membakar hutan secara tidak bertanggung jawab. Jika penebangan hutan dilakukan terus menerus tanpa adanya usaha pelestarian maka yang terjadi adalah perubahan iklim yang memicu terjadinya global warming (meningkatnya suhu bumi), hilangnya habitat hidup berbagai flora dan fauna, punahnya jenis-jenis flora dan fauna tertentu, menyebabkan terjadinya banjir dan tanah longsor. 

Oleh karena itulah kita harus mengembangkan sikap dan perilaku yang baik yang sesuai dengan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam sila-sila Pancasila. Nilai-nilai tersebut dapat kita terapkan dan kembangkan dalam kehidupan kita sehari-hari, baik dalam memanfaatkan potensi kekayaan alam Indonesia, maupun pada saat melakukan interaksi dan sosialisasi dengan sesama.

Segala perbuatan yang kita lakukan haruslah bisa dipertanggungjawabkan, baik kepada diri sendiri, keluarga, masyarakat, maupun Tuhan Yang Maha Esa. Kita pun harus siap menerima akibat-akibat dari setiap perbuatan yang kita lakukan, seperti pujian atau cemoohan, hadiah atau hukuman, pahala atau dosa. Contohnya, jika kita membuang sampah ke sungai, maka kita juga harus siap menerima akibatnya, yakni banjir. Jika kita menebang hutan sembarangan, maka kita pun harus siap menerima akibatnya, yakni tanah longsor. Dengan demikian kita harus menjaga perilaku kita terhadap alam. Jika alam terjaga dengan baik, maka hidup kita pun juga akan baik.

Tugas Hari Kamis, 29 Juli 2021

Kerjakan tugas berikut di buku latihan tematikmu! Jawablah dengan singkat dan jelas.

1. Jelaskan apa yang dimaksud dengan kenampakan alam dan kenampakan buatan beserta contohnya!
2. Apa yang dimaksud dengan cuaca dan iklim? Jelaskan!
3. Indonesia berada di wilayah iklim tropis, jelaskanlah ciri-ciri iklim tropis!
4. Tuliskan maisng-masing 3 jenis flora dan fauna khas Indonesia!
5. Tuliskan 3 contoh perbuatan terhadap alam yang tidak sesuai dengan nilai-nilai pancasila beserta akibatnya!

Selamat mengerjakan tugas, ananda kelas 5D!
Wassalamualaikum wr. wb.

Comments

  1. Ilmu pengetahuan alam yg sangat bermanfaat. Pram herdiawan absen 16 5D

    ReplyDelete
  2. terima kasih bu ica, materiny..zeighva sheinatilova, kelas 5d..hadir

    ReplyDelete
  3. Desmy melyana kelas 5D hadir bu

    ReplyDelete
  4. Selalu Semangat
    Nara Aulia Rizqita Ananta
    Kelas 5D(Hadir)

    ReplyDelete
  5. Qeysha Sandhioriva Azzahra kelas : 5d hadiirrr bu 😊

    ReplyDelete

Post a Comment

Popular posts from this blog

HIDUP BERSIH DAN SEHAT TEMA 4 SUB TEMA 1 PB 1 DAN 2

TUGASKU SEHARI-HARI TEMA 3 SUB TEMA 4 PB 4

HIDUP BERSIH DAN SEHAT TEMA 4 SUB TEMA 1 PB 4