TUGASKU SEHARI-HARI TEMA 3 SUB TEMA 1 PB 1 DAN 2



Kelas                                                   : 2
Tema/ Subtema                                   : 3 (Tugasku Sehari-hari)/ 1(Tugasku Sehari-hari di Rumah)
Pembelajaran                                       : 1

Bahasa Indonesia
3.2 Menentukan kosakata dan konsep tentang lingkungan geografis, kehidupan ekonomi, social, dan budaya di lingkungan sekitar dalam bahasa Indonesia atau bahasa daerah melalui teks tulis, lisan, visual dan/atau eksplorasi lingkungan.
3.3.1 Menyebutkan isi teks berkaitan dengan lingkungan geografis di rumah dengan percaya diri.
3.3.2 Memahami isi teks bacaan tentang lingkungan geografis di rumah dengan jujur.

Matematika
3.5 Menjelaskan nilai dan kesetaraan pecahan mata uang
3.5.1 Menyebutkan berbagai pecahan uang dengan percaya diri
3.5.2 Membandingkan pecahan uang secara cermat

SBDP
3.2 mengenal pola irama sederhana melalui lagu anak-anak
3.2.1 Memahami panjang pendek bunyi dengan symbol secara cermat
3.2.2 Memahami kuat lemah bunyi pada lagu secara cermat

Tujuan pembelajaran
·         Siswa dapat menyebutkan isi teks pendek berkaitan dengan lingkungan geografis di rumah dengan percaya diri
·         Siswa dapat memahami isi teks bacaan tentang lingkungan geografis di rumah dengan jujur
·         Siswa dapat membaca teks tentang lingkungan geografis di rumah dengan percaya diri
·         Siswa dapat membandingkan pecahan uang secara cermat
·         Siswa dapat mengurutkan pecahan uang secara cermat
·         Siswa dapat memahami panjang pendek bunyi dengan symbol secara cermat
·         Siswa dapat memahami kuat lemah buyi pada lagu secara cermat
·         Siswa dapat menyuarakan panjang pendek bunyi dengan percaya diri
·         Siswa dapat menyuarakan kuat lemah bunyi pada lagu dengan percaya diri






Materi ajar
Bahasa Indonesia

Mengenal letak rumah secara saksama berdasarkan gambar, mampu melatih cara berpikir kritis dilihat dari pemahaman siswa menentukan letak rumah di sebelah kiri, kanan dan depan suatu rumah acuan.

Sebagai contoh rumah Siti sebagai acuan. Siswa mampu dengan cermat letak kanan, kiri dan depan rumah tersebut.
Matematika

Mengenal pecahan nilai uang. Siswa mengenal uang yang sering mereka gunakan untuk membeli mainan atau suatu barang. Ditinjau dari segi aturan penulisan huruf dan angka secara benar bahwa, penulisan angka didahulu dengan mata uang Indonesia yaitu Rupiah (Rp) dan diakhiri tanda baca koma dan angka nol nol (,00) sedangkan penulisan hurufnya didahulu jumlah uang dan diakhiri mata uang.

Lalu, membandingkan manakan uang yang lebih besar dan lebih kecil nilainya.

Setelah, mengetahui manakah yang lebih kecil dan lebih besar nilainya antara uang yang satu dengan lainnya maka selanjutnya, siswa diberikan beberapa nilai uang dan mengurutkannya dari yang terkecil ke terbesar dengan cara memberi nomor urutan pada kotak yang telah disediakan.

SBdP


Siswa mencoba melakukan kegiatan pada gambar untuk menghasilkan bunyi yang konstan, yaitu tek, tuk, tong dan prok


Kelas                                                   : 2
Tema/ Subtema                                   : 3 (Tugasku Sehari-hari)/ 1(Tugasku Sehari-hari di Rumah)
Pembelajaran                                       : 2

Bahasa Indonesia
3.2 Menentukan kosakata dan konsep tentang lingkungan geografis, kehidupan ekonomi, social, dan budaya di lingkungan sekitar dalam bahasa Indonesia atau bahasa daerah melalui teks tulis, lisan, visual dan/atau eksplorasi lingkungan.
3.3.1 Memahami isi teks
3.3.2 Menemukan kosakata
PKn
3.1 Mengidentifikasi hubungan antara symbol dan sila-sila Pancasila dalam lambang Negara “Garuda Pancasila”
3.1.1 Memahami perbedaan jenis kelamin di rumah
3.1.2 Mengelompokkan jenis kelamin di rumah

Tujuan pembelajaran
·         Siswa dapat memahami isi teks
·         Siswa dapat menemukan kosakata
·         Siswa dapat menemukan makna kosakata
·         Siswa dapat memahami perbedaan jenis kelamin di rumah
·         Siswa dapat mengelompokkan jenis kelamin di rumah
·         Siswa dapat menyampaikan perilaku yang sesuai dengan nilai Pancasila di rumah

Materi ajar
Bahasa Indonesia

Siswa mengamati letak-letak rumah pada gambar lalu, siswa menjawab pertanyaan berdasarkan letak rumah yang telah diamati.

Siswa mengamati gambar kegiatan di pagi hari dan membaca teks kegiatan keluarga Siti di pagi hari.

Setelah itu, siswa memasangkan masing-masing anggota keluarga siti sesuai kegiatannya yang telah siswa baca sebelumnya.
PKn

Mengelompokkan jenis kelamin berdasarkan permainan yang dilakukan dan gambar yang disediakan.

Selanjutnya, mendiskusikan dengan teman mengenai sikap kita terhadap teman atau saudara yang belainan jenis kelamin dan mengimplementasikan ke dalam sila kedua Pancasila.

Comments

Popular posts from this blog

HIDUP BERSIH DAN SEHAT TEMA 4 SUB TEMA 1 PB 1 DAN 2

HIDUP BERSIH DAN SEHAT TEMA 4 SUB TEMA 1 PB 6

TUGASKU SEHARI-HARI TEMA 3 SUB TEMA 2 PB 6